Posko Pengungsi Kebakaran Kebon Kosong Diperpanjang hingga Minggu
access_time Jumat, 31 Januari 2025
photo_cameraFotografer : Nugroho Sejati
Sebanyak 912 penyintas kebakaran Gang Rahayu RW 04 Kebon Kosong masih menempati lokasi pengungsian di Jalan Kemayoran Gempol, Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (31/1). Posko penampungan pengungsi penyintas kebakaran Kebon Kosong yang berjumlah 17 tenda tersebut diperpanjang hingga Minggu (2/2) untuk mengakomodir warga yang masih mencari tempat tinggal sementara.